Lompat ke konten
BerandaAppleApple WWDC 2015: 5 Hal Penting Yang Harus Anda Ketahui

Apple WWDC 2015: 5 Hal Penting Yang Harus Anda Ketahui

Apple WWDC (Worldwide Developers Conference) adalah sebuah konferensi dari Apple untuk para pengembang yang digunakan sebagai ajang memamerkan produk dan layanan baru dari Apple, agar para pengembang dapat menggunakannya untuk aplikasi selanjutnya yang akan dibuat oleh para pengembang.

Di tahun ini, banyak sekali layanan Apple yang diumumkan dan ditingkatkan yang membuat para pencinta Apple lebih menyukai perangkatnya sendiri. Ada beberapa update untuk iOS dan OS X, kemudian dari Apple Watch, Apple Music, dan lain sebagainya.

Apple WWDC 2015

Berikut ini adalah 10 hal penting yang harus anda ketahui pada ajang WWDC 2015 oleh Apple.

1. Hallo, OS X El Capitan

OS X adalah sistem operasi untuk komputer Mac. Dan versi terbarunya, yaitu El Capitan membawa beberapa peningkatan penggunaan dan performanya. Untuk tampilannya, Apple masih hanya mengubah sedikit saja. Ada beberapa fitur yang baru yang patut anda perhatikan. Sekarang, OS X dapat mensematkan situs yang anda kunjungi, seperti yang dilakukan di Windows 8. Dengan begitu, situs yang anda sematkan dapat langsung terbuka.

Fitur lainnya hadir di aplikasi Spotlight, dimana anda bisa melakukan pencarian yang lebih bagus lagi. Anda bisa mencari tiket, melihat cuaca, dan lain sebagainya. Manajemen Windows pun lebih bagus, karena dapat membagi layar, sehingga bisa memunculkan 2 aplikasi secara bersamaan seperti halnya Windows 8.

Agar OS X El Capitan semakin cepat, Apple telah menanamkan aplikasi Metal. Dengan Metal, anda bisa melakukan optimasi terhadap OS X, sehingga OS X semakin cepat.

Mac OS X El Capitan

2. iOS 9

iOS 9 akhirnya diumumkan secara resmi oleh Apple. iOS 9 ini tidak memiliki perubahan tampilan yang signifikan, namun lebih kepada penambahan fitur. Ada beberapa fitur baru, seperti anda bisa menggambar di Notes App. Aplikasi Passbook menjadi “Wallet” dan aplikasi Newsstand menjadi “News”.

Berita menariknya lainnya adalah iOS 9 akan memakan sedikit ruang data di iPhone anda dan juga menawarkan “low power mode” yang akan menambahkan 3 jam penggunaan untuk iPhone anda.

Untuk perangkat iPad, ada fitur baru yang paling ditunggu-tunggu. Sekarang, anda bisa memunculkan 2 aplikasi secara bersamaan. Jadinya, anda bisa membagi layar anda, agar bisa menampilkan 2 aplikasi. Sebelumnya, iPad tidak memiliki kemampuan ini, sehingga sering dijadikan perbincangan.

iOS 9 versi beta akan rilis pada bulan Juli 2015 dan versi finalnya akan datang pada musim gugur depan.

iOS 9

3. Apple Maps

Untuk menyaingi Google Maps, Apple menambahkan beberapa fitur baru. Apple Maps akan mendukung arah menggunakan bus, ferry, subway, dan rute kereta api. Fitur lainnya adalah Siri dapat memberitahukan apakah toko tujuan anda memiliki dukungan terhadap Apple Pay.

Apple Maps

4. watchOS 2: Bagi Anda Pengguna Apple Watch

Baru saja 2 bulan Apple Watch diluncurkan, Apple sudah mengeluarkan versi terbaru dari watchOS-nya. Ada penambahan wajah baru di Apple Watch, yaitu “Time Travel’, yang akan memberitahukan anda event yang akan terjadi. Anda juga dapat membalas email langsung dari Apple Watch. Apple juga menanamkan fungsi Apple Maps kedalam Apple Watch dan Apple Watch mendukung penuh HealthKit dan Homekit.

Para pengembang dapat menggunakan watchOS 2 seperti layaknya iOS 9 dan para konsumen dapat merasakannya pada musim gugur depan.

Apple Watch

5. Apple Music

Sebelumnya, layanan ini diberi nama iTunes. Namun, Apple mengubah namanya. Tidak perlu khawatir, karena fungsi dari iTunes tidak dirubah. Anda masih tetap dapat streaming musik, video musik, dan lainnya. Apple juga bahkan membuat sebuah stasiun radio global dengan nama Beats 1 dan menyewa Zane Lowe agar ia menjalankannya.

Apple Music bisa anda gunakan dengan berlangganan dan biayanya adalah $9.99 per bulan. Ada juga $14.99, dan anda dapat menggunakan Apple Music di seluruh keluarga anda hingga 5 perangkat.

Kesimpulan

Yang manakah layanan Apple yang paling anda sukai? Silahkan anda berikan komentar dibawah ini dan kunjungi terus Windowsku untuk mendapatkan informasi teknologi lainnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *