Lompat ke konten
BerandaDesktopWindowsPerbaiki MasalahCara Integrasi Google Apps Dengan Windows 8

Cara Integrasi Google Apps Dengan Windows 8

Hari ini, Windowsku akan membahas bagaimana cara menggunakan Google Apps di Windows 8. Jika anda pengguna Windows 8, anda akan menyadari bahwa Apps di Windows 8 menggunakan layanan berbasis dari Microsoft, seperti Bing (Search Engine), Internet Explorer (Browser), Outlook (E-mail Client), dan lain sebagainya. Jika anda pengguna layanan Google Apps, bagaimana cara menggunakannya di Windows 8?
Tenang saja, Windowsku akan membagikan tips untuk pembaca setia Windowsku.
Google Search
 
Jika anda lebih memilih menggunakan mesin pencari google, anda bisa memasang Apps di Windows Store. Caranya adalah buka Charms (Windows + C) dan klik Search, lalu ketik “Google Search” pada kotak pencarian dan tekan enter.
Lalu, pada Store Apps, pilih “Google Search”.
Pada screen selanjutnya, klik “Install” untuk melakukan pengunduhan dan install Google Apps.
Setelah Google Search terinstall, anda bisa melakukan pencarian melalui Apps-nya.
Jika anda pengguna Internet Explorer, anda bisa merubah Search Enginenya. Caranya adalah dengan mengklik drop down di dekat icon kaca pembesar. Lalu, klik Add.
Setelah itu, IE akan membuka IE Personalization Gallery. Anda bisa mengunduh Google Search disana.
Google Chrome
 
Tentu saja, Google juga telah membuat Chrome untuk Windows 8. Jika anda penggemar Chrome dan ingin meluncurkannya di versi Modern dari Windows 8, anda bisa mengklik Menu di Chrome dan pilih “Luncurkan ulang Chrome dalam mode Windows 8”.
Perlu diingat, bahwa tidak ada browser lain di Windows RT selain Internet Explorer. Jadi, jika anda pengguna Windows RT, anda tidak bisa menggunakan browser lainnya.
Gmail, Contacts, dan Calendar
 
Di Windows 8, sudah tersedia Mail app untuk membuka E-mail anda dan tentu saja mendukung Gmail. Anda bisa membaca, mengirim, dan melihat notifikasi baru Gmail anda dengan mudah. Untuk menambahkan akun Gmail anda di dalam Mail app, caranya adalah buka Mail app, kemudia buka Charms dan klik “Settings”. Lalu, klik ‘Account’.

Lalu, klik “add an account”

Setelah itu, klik saja ‘Google’.

Masukkan alamat E-mail dan Password. Beri tanda centang pada “Include your Google contacts and calenders” jika anda ingin menyinkronkan kontak beserta kalender di Google. Lalu, klik ‘Connect’.

Maka, akun E-mail anda sudah berada di Mail App.

Melakukan Pin Google Apps

Anda bisa memasang shortcut di desktop ataupun di Start Screen, agar anda dapat mengakses layanan google secara instan. Untuk melakukan pin, bukalah Chrome dan kunjungi layanan google yang ingin anda buat shortcut. Misalnya, saya disini membuka “Google Maps”.

Lalu, klik menu Chrome > Alat > Buat pintasan aplikasi…

Lalu, klik “Buat” untuk memasangnya di desktop

Anda juga bisa memindahkannya ke Start Screen dengan cara klik kanan pada shortcut Google Maps di desktop dan klik “Pin to Start”

Kesimpulan

Mengintegrasi apps dari Google tidaklah terlalu sulit. Dan sekarang, anda bisa menggunakan layanan google seperti biasa di Windows 8 anda. Akhir kata, semoga artikel ini dapat membantu anda. Terus kunjungi Windowsku, Pusat Informasi Komputer dan Windows.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Exit mobile version