Sudah tahu Android bukan? Android merupakan sebuah Operating System untuk perangkat mobile seperti tablet dan smartphone. Android sangatlah powerful dan dapat dirubah sesuai keinginan kita, karena Android merupakan OS Open Source. Android juga sangat sering diupdate dan menambahkan fitur baru, jadi tak heran jika Android begitu populer saat ini. Bagi anda yang belum memiliki smartphone Android dan ingin mencicipinya di Windows, Windowsku akan membagikan softwarenya.
Untuk memulai, silahkan anda mengunduh WindowsAndroid dibawah ini:
Setelah anda unduh dan menginstallnya, jalankan Windows Android. Tampilan awal dari WindowsAndroid adalah seperti pada gambar dibawah ini:
Setelah itu, anda harus membuka Lock Screen Android, dengan cara klik icon “kunci” dan geser ke icon “kunci” yang kebuka, seperti pada gambar dibawah ini:
Setelah itu, anda akan masuk ke bagian desktop Android.
Setelah itu, anda bisa bereskplorasi sendiri di Android ini dengan membuka tombol menu, dan lain sebagainya.
WindowsAndroid dapat berjalan di Windows 7 dan Windows 8 menurut website utamanya. Dan juga, perlu diingatkan kembali bahwa aplikasi ini masih dalam tahap Alpha, sehingga jangan heran jika aplikasi ini dapat terjadi crash sewaktu-waktu.
Sekian artikel hari ini untuk pembaca. Mudah-mudahan, dapat bermanfaat bagi pembaca. Terus kunjungi Windowsku, Pusat Informasi Komputer dan Windows.